Senin, 09 Mei 2011

lagi "galau"



Keheningan memaksaku diam…
Terpaku dengan cerita tak terkisah..
Salah aku bersinggungan dengan cinta seperti batu…
Mencintai menjadi menakutkan untukku…
Dilema rasa yang tertahan
Memberiku kesendirian..

Sendiri sepi…
Membuatku merasa begitu tak terhargai…

Aku hanya ingin cinta murni…
Tak lebih…
Jika salah,,mengapa masih juga terharap…

Airmata bening ini begitu sulit teredam...

Waktu semakin memperlambat perasaanku
Aku tak harus bertahan kan…?
Jika harus,,aku ingin kamu menemani..
Denting waktu ini membuat hatiku tak tentu..
Ada kamu mungkin lebih baik..

Hidup seperti apa lagi yang kuminta…
Mengais cinta hanya untuk ego murahan
Aku hanya kepingan hati tak bernyawa
Yang mencoba mencintai engkau, duhai si pemilik elok rupa..

Tangis seperti apa lagi yang ku minta..
Deraian kasih yang terputus cukup membuatku terpuruk..
Aku hanya gadis biasa..
Hingga rasakupun selemah jiwa..
Tak mampu bertahan di hati beku yang ternoda..






Tidak ada komentar:

Posting Komentar